GRUSHENKA

KARAMAZOV BERSAUDARA (THE KARAMAZOV BROTHERS)

BUKU 7- ALOYSHA

 

02.PERTEMUAN DENGAN GRUSHENKA

1.Ketika mereka tiba di tempat Grushenka, dia sedang menunggu pesan dari mantan kekasih yang akan  kembali kepadanya. Dia senang bahwa Alyosha telah datang. Grushenka menggoda Alyosha dan bertanya mengapa ia tampak murung. Dia duduk di pangkuannya, dan Aloysha  tidak memintanya untuk dia  bangun; dalam keadaannya, ia “kebal” terhadap upaya rayuan semacam itu — tetapi ia juga “lumpuh” oleh kesedihannya.

2.Ketika Grushenka mengetahui bahwa Alyosha sedih karena Pastor Zossima telah meninggal, dia merasa sangat menyesal telah menggoda Alyosha dan bertindak sangat tidak sopan. Alyosha berterima kasih atas rasa kasihan dan rasa hormatnya, dan dia berterima kasih padanya untuk itu, memohon pada Rakitin untuk melakukan hal yang sama.

3.Grushenka mencela dan menghukum dirinya sendiri karena menjadi orang yang amoral. Dia mengatakan kepada Alyosha bahwa dia tidak melakukan perbuatan baik dalam hidupnya, dan dia menambahkan bahwa dia menyuap Rakitin untuk membawa Aloysha  kepada dia. Dia memiliki niat untuk “menghancurkan” Alyosha. Dia menjadi tertarik padanya karena dia tampak begitu murni, namun dia sepertinya tidak pernah memperhatikannya.

4.Dia kemudian memberi tahu Alyosha tentang seorang kapten muda di militer yang pernah merayunya dan meninggalkannya. Baru-baru ini, kapten ini menjadi duda dan memanggilnya lagi. Dia mengakui bahwa dia  pacara dengan Dmitri  sebagai  pengisi waktu sebagai pengganti kapten tadi. Dia juga bertanya apakah Alyosha dapat memberitahu Katerina untuk tidak marah padanya.

5.Alyosha akhirnya berseru  bahwa Grushenka adalah gadis yang peduli dengan layak  untuk mendapatkan pengampunan. Dia mengatakan bahwa dalam  jiwanya  “memiliki harta karun di dalamnya.” Grusehnka  berlutut di kaki Aloysha , mengatakan dia merasa bahwa Aloysha telah mengasihani dia dan mengampuni dia karena banyak dosa, dan dia bersyukur. Mereka berdua menangis. 6.Berbicara dengan seseorang yang terus terang dan penuh kasih sayang mengangkat semangat Alyosha. Sebelum dia bisa menjawab, Grushenka menerima pesan yang telah dia tunggu-tunggu. Dia ambivalen melihat pria yang telah menelantarkannya pada masa lalu Akhirnya  dia memutuskan untuk melihat pria itu, jadi dia mengucapkan selamat tinggal.

7.Rakitin kesal, dan dia sepertinya merasa bersalah terhadap  Alyosha. Dia tiba-tiba berseru bahwa Alyosha tidak boleh marah karena suap yang diambil Rakitin, dan  dia berkata, “kamu bukan Kristus dan aku bukan Yudas.” Alyosha tetap tenang, penuh pengertian dan pengampunan tetapi Rakitin pergi dengan frustrasi, jelas kesal pada acara tersebut malam ini.

 

KEMBALI KE SEL BIARA

1.Alyosha kembali berdoa di sel lama Pastor Zossima, merasa bahwa pengalamannya dengan Grushenka telah menguatkan nilai ajaran Zossima. Dia mengalami kepuasan dari menanggapi orang lain dengan cinta dan simpati, dan dia merasa bahwa dia dapat membuat perbedaan positif dalam hidup mereka. Grushenka telah menghidupkannya kembali, telah menyelamatkannya dari “berjalan menuju kebinasaan [nya].” Dia tidak berharap menemukan orang yang mulia dan penuh kasih; dia pikir dia akan menemukan “jiwa yang jahat.” Menyadari bahwa bahkan mereka yang tampak jahat dapat mencintai, orang yang peduli memberi Alyosha kekuatan baru. 2.Dia sengaja mendengar salah satu rahib  membacakan ayat ayat dari Yohanes tentang pernikahan di Kana. Dalam kelelahannya tertidurlah dia.   Dia bermimpi berada di pernikahan di Kana, dan Pastor Zossima ada di sana. Dia mengatakan pada Alyosha untuk tidak putus asa; bahkan pada hari yang suram ini, Alyosha telah membantu Grushenka menemukan penebusan. Ada hal baik yang muncul dari setiap situasi, dan Alyosha harus ceria. Alyosha menyadari bahwa tidak ada mukjizat  bukan persoalan besar karena ada hal yang  sama pentingnya yaitu untuk mencintai semua umat manusia. Alyosha terbangun  dan meninggalkan biara, segar dan penuh harapan.

 

SUMBER:

http://www.ccel.org/d/dostoevsky/karamozov/htm/

https://www.gradesaver.com/the-brothers-karamazov/study-guide/summary-book-7

 

UNTUK DIRENUNGKAN

1.Aloysha yang berduka terhibur karena dapat membawa transformasi hidup dalam diri Grusenkha . Pada pihak lain Grushenka yang tidak berhasil  menggoda Aloysha sebaliknya mendapatkan hidup baru.

2.Biarlah dalam setiap perjumpaan dengan orang lain, yang baik dan terlebih yang bermaksud jahat, kita memperhadapkan mereka dengan kasih dan pengampunan Kristus yang membawa keajaiban perubahan hidup.