PERKUAT SISTIM IMUN ROHANI

PERKUAT SITIM IMUN ROHANI

1 TESALONIKA 5:16-18

5:16 Bersukacitalah senantiasa. k  5:17 Tetaplah berdoa 1 . l  5:18 Mengucap syukurlah dalam segala hal, m  sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu

PENDAHULUAN

Firman Tuhan kali ini memberi beberapa petunjuk kepada jemaat Tesalonika  sesuai dengan permasalahan yang ada, namun demikian ini dapat juga kita pakai  untuk meningkatkan daya tahan rohani  untuk menghadapi covid 19 dan juga berbagai kesulitan dan kesusahan lain selama hidup didunia ini.

BERSUKACITALAH SENANTIASA.

Rasul Paulus menulis kepada jemaat Tesalonika di 1 Tes.5:16 : “Bersukacitalah senantiasa”

Kata pertama, chairete (bersukacitalah)  adalah sebuah imperatif. Chairete: sebuah perintah, sebuah aturan – “bersukacitalah!” Itu adalah tanggung jawab pribadi jemaat zaman dulu dan pengikut Kristus masa kini.  Anda dan saya  berkewajiban untuk bersukacita di dalam Tuhan dalam segala cuaca kehidupan.

BERDOA

Resep kedua untuk meningkatkan daya tahan rohani adalah Tetaplah Berdoa. Arti pertama. Berdoa disini adalah berdoa pada jam dan waktu yang tetap seperti yang dilakukan Daniel (Daniel 6:10 ). Arti kedua, jangan jemu jemu untuk mendoakan sesuatu. Ini dilakukan oleh Ibu Monika yang mendoakan anaknya Agustinus. Arti ketiga merujuk kepada kesadaran akan Allah dan penyerahan kepadaNya dalam segala waktu dan tempat.

BERSYUKUR

Ketika ditanya seorang reporter kepada seorang laki laki  apakah ia marah karena kehilangan segala harta bendanya, ia menjawab, “Tidak, saya justru bersyukur karena bayi dan keluarga saya selamat. Sebagian orang tidak seberuntung saya. Tak ada lagi yang lebih penting dari itu semua.”

2.Laki laki tadi mempraktekkan petunjuk rasul Paulus di 1 Tesalonika 5:8- mengucap syukurlah dalam segala hal  karena itu adalah kehendak Allah didalam Yesus Kristus.

PENUTUP

Kita masih akan menerusi perjalanan hidup kita. Hari didepan kita bukan hari yang cerah.

Menghadapi itu semua biarlah daya tahan rohani anda dan saya  ditingkatkan dan dikuatkan. Bersukacitalah senantiasa.  Tetaplah berdoa 1 . l Mengucap syukurlah dalam segala hal,   sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu. KIranya Roh Kudus menolong kita semua untuk melaksanakan itu.