SURVAI INJIL MARKUS

markus
SURVAI KITAB INJIL MARKUS
Dalam suatu kisah yang bergerak dengan cepat, Markus memperkenalkan Yesus sebagai Putra Allah dan Mesias, hamba yang menderita. Titik yang menentukan dalam kitab ini adalah episode di Kaisarea Filipi, yang disusul oleh peristiwa pemuliaan Yesus (Mr 8:27–9:10), ketika identitas dan misi penderitaan Yesus dinyatakan dengan jelas kepada kedua belas murid-Nya.

Bagian pertama kitab Injil ini memusatkan perhatian terutama kepada mukjizat luar biasa yang dilakukan Yesus dan pada kuasa-Nya atas penyakit dan setan-setan sebagai tanda bahwa Kerajaan Allah sudah dekat. Akan tetapi, di Kaisarea Filipi itu Yesus memberitahukan dengan terus terang kepada para murid bahwa Dia harus “menanggung banyak penderitaan dan ditolak oleh tua-tua, imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, lalu dibunuh dan bangkit sesudah tiga hari” (Mr 8:31). Banyak ayat dalam kitab ini menyebut penderitaan sebagai harga kemuridan (mis. Mr 3:21-22,30; Mr 8:34-38; Mr 10:33-34,45; Mr 13:8,11-13). Namun setelah mereka menderita karena Dia maka Allah akan menyatakan bahwa Ia berkenan kepada mereka, sebagaimana ditunjukkan dalam kebangkitan Yesus.

GARIS BESAR MARKUS
I. Judul 1:1
II. Persiapan Pelayanan Kristus 1:2-13
A. Pendahulu-Nya 1:2-8
B. Baptisan-Nya 1:9-11
C. Pencobaan-Nya 1:12. 13

III. Pelayanan Kristus di Galilea 1:14-6:30
A. Pemanggilan Empat Murid Pertama 1:14-20
B. Perjalanan Khotbah Pertama di Galilea 1:21-45
C. Perkembangan Pertentangan Resmi 2:1-3:12
D. Penugasan Dua Belas Murid 3:13-20a
E. Perhatian dari Kaum Keluarga Kristus dan Berbagai Tuduhan dari Musuh-musuh-Nya 3:20b-35
F. Perumpamaan-perumpamaan di Tepi Danau 4:1-34
G. Perjalanan ke Gadara 4:35-5:20
H. Perempuan yang Sakit Pendarahan dan Putri Yairus 5:21-43
I. Perjalanan Khotbah yang Lain di Galilea 6:1-30

IV. Penyingkiran-penyingkiran Kristus dari Galilea 6:31-9:50
A. Menyingkir ke Pantai Timur Danau 6:31-56
B. Pembahasan Mengenai Pengangkatan Tradisi yang Berlebihan 7:1-23
C. Menyingkir ke Tirus dan Sidon 7:24-30
D. Menyingkir ke Dekapolis 7:31-8:9
E. Menyingkir ke Kaisarea, Filipi, fasal 8:10-9:50

V. Pelayanan Kristus di Perea 10:1-52
A. Pembahasan Mengenai Perceraian, Anak-anak dan Kekayaan 10:1-31
B. Percakapan Ketika Menuju Yerusalem 10:32-45
C. Penyembuhan Bartimeus yang Buta 10:46-52

VI. Pelayanan Penutup Kristus di Yerusalem 11:1-13:37
A. Memasuki Yerusalem dan Bait Suci 11:1-26
B. Aneka Kontroversi Terakhir dengan Para Pimpinan Yahudi 11:27-12:44
C. Akhir Zaman –
Bukit Zaitun 13:1-37

VII. Penderitaan dan Kebangkitan Kristus 14:1-16:20
A. Pengkhianatan dan Kesetiaan 14:1-11
B. Penderitaan Tuhan 14:12-15:47.
C. Kebangkitan Tuhan 16:1-20