TETAPLAH BERDOA

TETAPLAH BERDOA

1 Tes.5:17

 

1.Dalam sukacita kita menyanyikan pujian kepada Tuhan dan juga tetaplah berdoa. Inilah resep kedua untuk jemaat Tesalonika dan juga untuk kita semua. Rasul Paulus dan Silas di penjara seperti dituliskan di Kis.Ras. 16:25 merekapun tetap berdoa. Memang doa rasul Paulus dan Silas waktu itu langsung memberikan hasil. Tuhan mendatangkan gempa sehingga pintu penjara terbiuka. TEntunya Ketika kita berdoa, kitapun boleh saja berharap untuk doa yang cepat dan segera. Itu sangat manusiawi, Yang sakit berdoa,tidak lama kemudian sembuh.Yang tidak punya pekerjaan, berdoa, tidak lama kemudian mendapat panggilan pekerjaan. Yang tidak punya makanan, berdoa, lalu makanan datang. Dan ini terjadi di asrama yatim piatu  yang diasuh George Muller di Inggris. Pada pagi hari itu didepan piring kosong mereka berdoa, begitu amin, pintu diketuk, Berdiri di depan pintu adalah tukang roti. Dia mengatakan kepada Müller bahwa dirinya tidak bisa tidur dan memutuskan untuk memanggang roti untuk anak-anak. Saat berikutnya, terdengar ketukan di pintu. Berdiri di sana adalah tukang susu. Truknya telah rusak dan dia ingin memberikan semua susu kepada anak yatim sebelum susu itu menjadi basi. Semuanya itu adalah makanan yang cukup bagi anak-anak yatim untuk memenuhi kebutuhan mereka hari itu.

2.Berdoa model George Muller bukan sekedar mengucapkan kata kata, tetapi perkataan yang bertolak dari iman yang kuat bahwa Tuhan yang kita datangi adalah Tuhan Allah yang maha kuasa, yang sanggup mengadakan perkara perkara ajaib dalam kehidupan kita. BAgi yang percaya akan melihat keajaiban. Itu telah dialami banyak orang percaya, kiranya anda dan saya juga mengalami hal itu sehingga makin memperkuat iman kita.

Pertanyaannya bagaimana kalau doa itu tidak cepat terjawab? Rasul mengatakan: TEtaplah Berdoa. Disini diminta kita jangan cepat putus asa, jangan cepat berhenti berdoa. Terus berdoa dalam iman. Doa itu bukan kata kata yang dilemparkan keudara dan tertiup angin, lalu hilang. Doa dalam iman akan tiba dihadapan hadirat Allah Bapa. Disimpan, dicatat dan akan dikabulkan pada waktunya.. Dengan  catatan ini kita mendapati ada doa yang cepat dan instan terjawab, dan ada yang harus menunggu sampai bertahun- tahun. Dalam pada itu kita diajar oleh Tuhan Yesus untuk senantiasa mengucapkan:”KehendakMu Jadilah dibumi seperti didalam Sorga.”

3.Pertanyaannya sekarang, apakah yang menjadi pergumulan anda? Sudahkah anda berdoa? Berapa banyak yang doanya sudah dikabulkan dalam waktu yang relative cepat? Puji Tuhan kalau demikian. Saksikan itu kepada sdr sdr seiman yang lain. Tetapi bagi sdr sdr lain yang masih belum dijawab doanya, nasehatnya jangan kecewa dan lemah iman, Tetaplah Berdoa, Tetaplah Berdoa dan Tetaplah Berdoa.