HIDUP DALAM PENANTIAN
I Kor.1:4-9
PENDAHULUAN
Seperti orang sakit yang mempunyai penantian, tahukah anda bahwa kita orang Kristen mempunyai penantian yang lain? Yang dimaksudkan adalah penantian akan kedatangan Tuhan Yesus yang kedua kali ( I Kor,1:7, 8). Sekaligus rasul juga menulis bagaimana kita harus hidup dalam penantian ini.
MENGUCAP SYUKUR.
1.Rasul mengucapkan syukur karena jemaat Korintus telah menerima kasih karunia Allah didalam Kristus, ini yang dimaksud adalah keselamatan dan hidup kekal yang dimiliki dan dinikmati jemaat Korintus.
2..Ada hal lain yang rasul mengucap syukur yaitu untuk kekayaan rohani anggota anggota jemaat. Kekayaan rohani tersebut sekarang sudah dibukukan dalam Alkitab sehingga menjadi ajakan bagi kita untuk menggali dan menikmatinya.
3.Mari kita tumbuh kembangkan mentalitas ucapan syukur ditengah kehidupan masyarakat yang banyak kali sudah terpolusi dengan banyak omelan, gerutuan, iri hati, dllnya.
ALLAH SETIA .
1.Bagian kedua dalam menantikan kedatangan Tuhan Yesus, rasul Paulus menekankan dan mengingatkan bahwa Tuhan Allah adalah Allah yang setia. Apa artinya setia disini?
2.Dalam menghadapi dunia yang penuh dengan penderitaan, sakit penyakit dan banyak persoalan, kita tidak menghadapinya sendiri karena Allah yang setia mendampingi , memberi kekuatan dan memberi kelepasan.
3.Kalau Allah setia, maka rasul pun memanggil kita untuk hidup setia menjadi penyemembah dan pengabdi Allah didalam Yesus Kristus.
PENUTUP
1.Kita hidup dalam zaman modern dengan segala kenikmatan duniawi. Hati hati dengan dosa yang ikut membonceng kemajaun tehnologi.
2.Kita hidup dalam penantian. Jangan kehilangan focus kepada Tuhan Yesus dan mengalihkan pandangan kepada segala pesta pora dan kenikmatan duniawi.
