KERJAKANLAH KESELAMATANMU
Filipi 2:1-13
1.Terlebih dahulu saya ucapkan terima kasih kepada semua saudara saudara yang sudah menyumbangkan pendapatnya dalam diskusi Keselamatan Bisa Hilang atau Tidak? Dalam diskusi tersebut ada sdr sdr yang mengutip surat Filipi 2:12-13 yang berbunyi : ….tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, bukan saja seperti waktu aku masih hadir, tetapi terlebih pula sekarang waktu aku tidak hadir, karena Allah lah yang mengerjakan dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaanNya.
2.Mari kita artikan ayat ayat ini sesuai konteks dan pengertian Alkitab. :
2.1.Ini bukan dalam arti mengerjakan keselamatan dengan maksud supaya keselamatan itu jangan hilang. Karena keselamatan yang sudah diberikan tidak akan diambil kembali.
2.2.Ini bukan juga dalam arti untuk mencapai keselamatan maka kita harus mengerjakan keselamatan itu . Mengapa? Karena keselamatan kita sudah dikerjakan dengan sempurna oleh Tuhan Yesus Kristus melalui salib dan kebangkitanNya. Usaha kita tidak menambah atau mengurangi keselamatan yang kita telah terma
3.Harus dimengerti dan diimani bahwa keselamatan kita adalah pemberian (anugerah ) Allah. Itu dijelaskan dalam Efesus 2:8 – Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman,itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah. Yang diselamatkan itu sdr dan saya yang telah dipilih Allah sebelum dunia dijadikan (Efesus 1:4 )
Lalu Filipi 2:12 berkata ..Kejakanlah Keselamatanmu… ini berarti kita diberi bagian untuk mengerjakan keselamatan yang sudah diberikan secara Cuma Cuma tadi. Sebagai orang yang telah dipilih untuk keselamatan (keselamatan sudah dijamin dan pasti) , kita diberi tugas untuk mengerjakan keselamatan. Tugas tugas yang kita kerjakan tadi tidak menyempurnakan keselamatan kita, karena penyempurnaan keselamatan dianugerahkan Tuhan Yesus waktu Dia datang kembali. Penyempurnaan itu disebut pemuliaan (Roma 8:30).
4.Mengingat itu semua mari kita kerjakan keselamatan kita. Apa saja yang kita kerjakan? Dalam konteks Jemaat Filipi fs 2: hidup dalam kerendahan hati seperti Yesus telah merendahkan diri dan taat sampai mati. Dalam hidup berjemaat: sehati sepikir, memikirkan kepentingan orang lain (tanggalkan egoism), saling mengasihi, rendah hati, satu tujuan untuk memuliakan Tuhan. Daftar dapat ditambahkan lagi mengerjakan keselamatan seperti :
Doa pribadi, saat teduh pribadi, ibadah keluarga, ibadah minggu di gereja, memberi pesembahan, menghadiri persekutuan doa, terlibat pelayanan digereja, mengamalkan kebaikan Kristus, menjadi saksi Kristus, dllnya. Kita kerjakan dengan takut dan gentar, artinya dengan keseriusan dihadapan orang lain ataupun ketika tidak dilihat orang, sebab Allah melihat dimanapun kita berada. Ini kita lakukan sebagai bentuk ucapan syukur kita atas keselamatan yang telah kita terima. Selamat mengerjakan keselamatan anda.